Baca Juga
Kartu Prakerja adalah salah satu program pemerintah untuk membantu para pencari kerja,
pekerja yang terkena PHK, dan pekerja yang membutuhkan peningkatan keahlian.
Program ini dijalankan dengan memberikan pelatihan dan bantuan dana pada
peserta yang telah menyelesaikan pelatihan. Kalau Anda mengalami kesulitan atau
kebingungan saat akan melakukan pencairan dana Kartu Prakerja, Anda bisa
mengikuti langkah-langkah di bawah ini :
Baca Juga :
Baca Juga :
Langkah-langkah Pencairan Dana Kartu
Prakerja
- Log in ke akun Kartu Prakerja Anda melalui website prakerja.go.id
- Di bagian dashboard, klik pada menu Rekening, kemudian pilih sambungkan rekening.
- Ada beberapa opsi yang bisa Anda gunakan
untuk pencairan dana : Bank BNI, OVO, GOPAY dan LinkAja. Pilih LinkAja.
- Penting! Nomor HP yang Anda daftarkan ke Kartu
Pra Kerja harus sesuai dengan nomor HP di akun LinkAja.
- Untuk dapat mencairkan dana Kartu Pra Kerja, akun LinkAja harus diupgrade dari versi basic ke versi premium. Akun premium memiliki 3 keunggulan berikut : Bisa digunakan untuk tarik tunai, Bisa digunakan untuk kirim uang, Batas saldo meningkat dari 2 juta rupiah (basic) menjadi 10 juta rupiah (premium)
- Anda tidak perlu khawatir karena upgrade akun LinkAja tidak dipungut biaya. Yang perlu Anda lakukan hanyalah melakukan verifikasi KTP sesuai instruksi yang tertera.
- Setelah akun LinkAja berhasil diupgrade ke versi premium, masukkan nomor telepon akun LinkAja ke kolom yang sudah disediakan di menu rekening Kartu Pra Kerja.
- Masukkan PIN LinkAja ke kolom yang disediakan untuk mendapatkan SMS verifikasi.
- Setelah menerima SMS yang berisi kode verifikasi, masukkan kode tersebut ke kolom yang tersedia.
- Jika proses verifikasi berhasil, Anda akan menerima notifikasi Rekening Terhubung yang menandakan bahwa akun LinkAja Anda sudah terhubung dengan Kartu Pra Kerja.
- Periksa kembali dashboard Anda. Menu rekening Anda akan berisi gambar LinkAja dan nomor telepon Anda tertera sebagai nomorrekening.
- Akun Anda sudah terhubung dan bisa digunakan untuk mencairkan dana insentif.
Itulah Cara mudah menghubungkan akun LinkAja ke Kartu Pra Kerja. Dana insentif
sendiri akan dicairkan setelah Anda selesai mengikuti program pelatihan. Jika
dana belum dicairkan dalam waktu 7x24 jam, Anda bisa menghubungi customer
service agar segera ditindaklanjuti. Semoga program ini bisa memberi manfaat
bagi para pekerja Indonesia dalam meningkatkan kompetensi dan mendapatkan
pekerjaan yang sesuai dengan bidang keahliannya.
Advertisement